Postingan

Menampilkan postingan dari November, 2022

PUISI - Seni dan Ketulusan (for BTS - Min Yoongi 'SUGA')

Gambar
Sumber: Anonim, 2022. 'aku bukan insan dengan segala jenis prestasi, aku pun pernah di ambang batas depresi.' ucap seorang seniman nan jauh dari negeri empat musim. Ia hidup dengan nada dan frasa,  musik menjadi lambang dan penopang dirinya dengan cinta sukar ditunjukkan pada dunia saat ia menjadi sekeras batu karang; sedingin es dengan segala batas perhatian. namun dalam benak muncul pertanyaan; di mana letak magnet hidupnya? sehingga ia bisa muncul dengan berbagai atensi, ia diberikan apresiasi di tengah bisingnya patriarki. darahnya mengalir akan seni; menembus jiwa-jiwa yang menderita sakit nan sepi ia sulap segala bentuk kekurangan menjadi indah dengan melodi bak seorang musafir, ia selalu haus akan jalan untuk sesuatu yang lebih berarti. ia tak hanya hidup dengan lirik lagu belaka, karena setiap baitnya ia semai dengan rasa dan mesra. ia tak khawatir menjadi pembeda di hiruk pikuk berkarya 'tanpa landasan', karena dalam setiap baitnya ia sisipkan sebuah mutiara

PUISI - Sang Perisai (for BTS - Kim Namjoon 'RM')

Gambar
cr: Instagram @rkive sebut saja ia perisai; yang kokohnya melebihi kerasnya dinding-dinding pembatas keresahan yang kuatnya melebihi beban pada pundak masing-masing kepala. sebut saja ia perantara; yang siap hadir dalam setiap bimbang dan sukarnya persoalan menjadi penengah di antara berbedanya masing-masing intuisi. sebut saja ia pembicara; yang selalu menyuarakan bagaimana sebuah seni 'idealisme' diciptakan,  yang menyampaikan keputusan masing-masing lini dengan sudut pandang berbagai sisi. sebut saja ia kebanggaan; menjadi yang paling disegani dalam setiap usaha dipersekusi, menjadi pemantik di antara ingar bingar maraknya plagiasi,  dan menjadi pembela pada setiap derasnya hujan caci maki. sebut saja ia 'Kim Namjoon'. --from uL•ᴗ• (-MLU-)